Thursday, March 11, 2010

Kelapa (Cocos nucifera, Linn.)

Kelapa (Cocos nucifera) adalah termasuk pada jenis tanaman palma yang mempunyai buah berukuran besar.

Penyakit Yang Dapat Diobati

Morbili
Bahan: 2 helai daun kelapa kering, 1/2 genggam daun korokot, 1/2 rimpang dringo bengle, 1/2 genggam daun petai cina, adas pulawaras secukupnya,Cara membuatnya semua bahan tersebut ditumbuk sampai halus,Cara mengunakannya digunakan sebagai bedak untuk seluruh tubuh.

Ketombe
Bahan: 1/2 butir buah kelapa tua dan 1/4 buah nanas, 1 butir jeruk nipis, 11/2 gelas air kelapa itu sendiri;Cara membuatnya buah kelapa dan nenas diparut diambil airnya, semua bahan tersebut dicampur merata lalu disaring,Cara menggunakannya gunakan untuk keramas 5 hari sekali.

Keracunan
Bahan: 1 butir kelapa hijau; menggunakan: Airnya untuk diminum .

Sakit panas dalam
Bahan: 1 butir buah kelapa hijau dan 1 butir telor ayam kampung mentah,Cara membuatnya buah kelapa dilubangi ujungnya, pecahkan telur ayam kampung yang masih mentah kemudian masukan ke dalam buah kelapa tersebut,lalu diminum pada siang hari.

Sakit panas
Bahan: 1 gelas air kelapa muda dan 1 sendok madu,Cara membuatnya bahan-bahan tersebut dicampur lalu diaduk merata, Untuk dewasa: diminum 2 kali sehari, pagi dan sore. Untuk balita: 2 kali sehari, 1/2 cangkir teh.

Demam berdarah
Bahan: 1 butir buah kelapa dan 1 butir jeruk nipis,Cara membuatnya ambil buah kelapa dilubangi ujungnya lalu jeruk nipis diperas diambil airnya, masukan ke dalam buah kelapa dan diaduk sampai rata,Cara menggunakannya diminum 2 kali sehari, pagi dan sore.

Mengurangi sakit waktu haid
Bahan: 1 gelas air kelapa hijau dan 1 potong gula aren,Cara membuatnya bahan-bahan itu dicampur lalu diaduk sampai rata,Cara menggunakannya diminum 2 kali sehari 1 gelas, pagi dan sore, selama 3 hari berturut-turut.

Influenza
Bahan: 1/4 butir buah kelapa dan 1 rimpang kencur sebesar ibu jari,Cara membuatnya buah kelapa dan kencur diparut, kemudian dicampur sampai rata, ditambah 1 gelas air matang lalu peras untuk diambil airnya,Cara menggunakannya diminum 1 kali sehari.

Kencing batu
Bahan: 1 butir buah kelapa hijau dan 1 butir telur ayam kampung mentah,Cara membuatnya buah kelapa dilubangi ujungnya, pecahkan telur ayam kampung yang masih mentah masukan ke dalam buah kelapa. Cara menggunakannya diminum 2 kali sehari, pagi dan sore.

Mengusir cacing kremi
Bahan: 1/4 butir buah kelapa dan 1 buah wortel,Cara membuatnya buah kelapa dan wortel diparut, kemudian dicampur, ditambah 1 gelas air, diperas dan disaring;Cara menggunakannya diminum malam hari .

Sakit gigi berlubang
Bahan: tempurung (batok),Cara membuatnya tempurung kelapa dibakar,minyak yang keluar
di pinggir api diambil dengan kapas dan digulung sebesar lubang gigi,Cara menggunakannya dimasukan ke dalam lubang gigi yang sakit.

Ubanan
bahan: 1/2 butir buah kelapa tua , air buah kelapa itu sendiri,Cara membuatnya buah kelapa diparut diperas campur dengan air kelapa itu sendiri untuk diambil santannya, lalu air santan tersebut diberi garam secukupnya dan diaduk merata, kemudian diembunkan semalam di luar rumah,Cara menggunakan: Sebagian dari santan tersebut dipergunakan untuk mengurut bagian yang beruban dan dibiarkan 10 -15 menit, sebagian santan lagi dipergunakan untuk keramas secara teratur 3 hari sekali.

No comments:

Post a Comment